Perubahan kebiasaan banyak terjadi di tengah masyarakat saat ini. Salah satunya, semakin banyak masyarakat Indonesia bereksperimen dengan masakan, karena mereka memliki waktu lebih untuk memasak selama di rumah. Ketika kenyamanan dan keamanan menjadi prioritas untuk melindungi keluarga tercinta, keinginan untuk mengolah masakan sendiri menjadi lebih besar. Banyak orang memusatkan energi dan kreativitas di dapur, menikmati sesi memasak bagaikan terapi sekaligus menghidangkan hasilnya sebagai bentuk kasih bagi keluarga.
Makanan yang dinikmati dengan gembira oleh seluruh anggota keluarga, turut menumbuhkan semangat positif, bahkan disebut mampu mengatasi kegundahan emosional yang sedang dihadapi. Seiring dengan waktu, semakin banyak pula mereka yang kian percaya diri bekerja di dapur dan melahirkan kreasi masakan dan yakin untuk meneruskan kebiasaan baru ini di masa new normal.
Di Indonesia, masyarakat menghabiskan biaya hingga 47 persen lebih banyak dari biasanya untuk berbelanja bahan makanan di masa pandemi. Bahan makanan tersebut menjadi persediaan selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar, karena terjadinya perubahan kebiasaan dimana sebelumnya banyak melakukan pembelian makanan di restoran menjadi memasak sendiri di dalam rumah.
Makanan sehat dan kudapan menjadi pilihan utama untuk tetap dapat berikan asupan gizi serta hidangkan ‘comfort food’ kesukaan keluarga. Memahami kebutuhan masyarakat untuk dapat menyajikan makanan terbaik bagi keluarga dengan cara praktis serta tetap nikmat dengan berbagai variasi, Samsung menghadirkan Samsung Microwave MW5000T terbaru untuk hasil masakan yang nikmat dan sehat dengan proses yang mudah.
Leave a Reply